Sport science dalam multidisiplin ilmu merupakan suatu kegiatan Lokakarya Nasional, yang diselengarakan oleh Kelompok Keilmuan Ilmu Keolahragaan, Sekolah Farmasi ITB. Acara tersebut diselenggarakan dalam rangka menyambut LUSTRUM XV SF ITB tahun 2022.
PT. Tripatria Andalan Medika, yang merupakan perusahaan penyedia alat-alat sports science di Indonesia, mendukung penuh keberlangsungan kegiatan tersebut. Hal ini terbukti, dengan kedatangan Direktur PT. Tripatria Andalan Medika Bpk. Cipi Taslim, dan diampingi oleh Manager Marketing Nasional Bpk. Donang Aristokrat.
Dalam hal ini, Prof. Dr. apt. I ketut Adnyana., M. Si selaku dekan SF ITB mengucapkan terimakasih atas kontribusi PT. Tripatria Andalan Medika dalam acara lustrum kali ini. Harapannya, Tripatria Andalan Medika dapat tetap menjadi perusahaan nomor satu di Indonesia yang konsen/expert dalam penyedian alat-alat sports science, medical, dan laboratory.
Dikesempatan ini juga PT. Tripatria Andalan Medika membawa produk untuk ditampilkan diantaranya Cosmed K5, CONTEMPLAS, Spiropalm, BODPOD, Treadmill Lode, FitmatePro, Bicycle ergometer Lode dan Labtech product.
great post indeed!